SUPERNOVA, PRODUSER MUSIK MISTERIUS YANG COCOK BANGET SAMA NAMANYA!
Produser musik asal Jakarta, Supernova ngebentuk proyek musik pake nama AsmodiaZ bareng Coki Pardede. Setelah ngehadirin lagu “Nihil” Mei lalu, akhirnya mereka berdua resmi ngelepas rilisan yang terbaru dalam judul “L.G.B.T” lewat kanal YouTube UnHoly Production dengan ngelibatin Anji sebagai kolaborator.
Ngomongin soal karier bermusik Supernova, doi mulai sejak tahun 2020 sebagai produser musik, penulis musik, sekaligus gitaris. Setiap kali manggung, Supernova selalu pake masker dan sengaja membentuk suatu karakter yang misterius.
Supernova juga pernah menjadi produser buat band atau penyanyi kaya SULUKTIDUR, Peraukertas, Thariq Halilintar, dan Aurelia Syaharani.
PENAMAAN SUPERNOVA
Supernova diambil dari istilah yang ada dalam anime One Piece artinya pendatang baru yang patut diperhitungkan. Di anime One Piece, ada istilah buat para bajak laut pendatang baru yang udah bisa ngalahin bajak laut besar, bisa dibilang juga sebagai bajak laut underdog. Doi suka sama filosofi ini. Dan juga arti lain dari supernova itu adalah kehancuran semesta sekaligus kelahiran semesta yang baru.
KARYA YANG PERNAH DIHASILIN DAN KOLABORATOR
Awal karier Supernova dimulai pas pandemi. doi tinggal di luar negeri, terus mudik ke Indonesia dan lockdown. Gak bisa balik ke luar negeri, akhirnya malah ketemu sama Robby Geisha, sahabat dari kecil. Terus, bikin band dengan nama Caessaria dan dikontrak Musica dan sempet kolaborasi sama Ariel Noah dan Astrid. Terus rilis EP yang isinya 5 lagu. Setelah 2 tahun di Musica, mereka lepas kontrak dan keluar dari sana.
By the way, Supernova adalah gitaris sekaligus komposer dan pencipta lagu dari Caessaria. Jadi bandnya Supernova ada 3, Caessaria, GiantKilling, dan AsmodiaZ. Caessaria udah ngeluarin 15 lagu, 1 album beberapa bulan yang lalu dan berkolaborasi sama DJ Winky, Sara Wijayanto, dan Anji.
GiantKilling, band rock yang udah rilis EP di Spotify. Rencananya akan rilis full album dan kolaborasi sama gitaris-gitaris legend Indonesia kaya Pay Burman, Lukman Noah, dan Ernest Coklat. Selain itu juga kolaborasi bareng TuanTigabelas, Ras Muhammad, dan Andre Dinuth. Terakhir, ada AsmodiaZ band yang berisi 2 orang, berisi Supernova dan Coki Pardede. Udah rilis 1 single yang judulnya “Nihil” dan yang terbaru “L.G.B.T”.
Supernova juga seorang musik produsernya Anji dari beberapa tahun yang lalu sampai sekarang.
ALESAN PAKE MASKER TERUS
“Karena pengen keliatan misterius kaya Marshmello, tapi memang kadang juga lepas masker kok. Tapi emang konsepnya seperti itu.” Kata Supernova. Emang gue udah mikir kesana sih sebelum doi ngejelasin. Malah gue mikirnya kejauhan, mungkin doi pengen representasiin keadaan pas doi pertama kali muncul di 2020, yaitu pas pandemi, semua orang pake masker kan hahah tapi kejauhan gue mikirnya.
QUOTE SUPERNOVA
Jangan pernah menyerah. Setiap kegagalan itu pasti ada kecewanya. Gak apa-apa istirahat sebentar. Tapi kita harus bangkit lagi dengan visi, misi, dan semangat yang baru. Intinya, jangan pernah berekspektasi macam-macam. Berkarya ya berkarya, dan karya yang bagus itu karya yang dirilis. Rilis lah sebanyak-banyaknya.