TELAGA SUNYI, SATU LAGI HIDDEN GEM LOKAL BUAT MEDITASI DAN CONTEMPLATE.
WISATA POPULER
Telaga Sunyi jadi salah satu objek wisata populer di Purwokerto, karena panorama underwaternya. Jaraknya sekitar 16 kilometer dari pusat kota, tepatnya ada di Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Kawasan ini lumayan gampang diakses sama kendaraan pribadi dengan jarak tempuh sekitar 30 menit.
Sebelum sampe di telaga, pengunjung diajak tracking dulu, nyusurin jalan setapak dengan vegetasi hijau dan aliran sungai kecil. Sesampainya di sana, wisatawan disuguhin sama kesejukan alam yang masih asri. Cocok buat relaksasi, ngelepas penat dari hiruk pikuk kesibukan sehari-hari.
SURGA TERSEMBUNYI
Nggak diragukan lagi, kenapa Telaga Sunyi sering disebut surga yang tersembunyi. Kejernihan air yang bisa memperlihatkan pemandangan dasar telaga. Punya kedalaman 5 meter, menantang adrenalin buat nyelam nikmatin keindahan bawah air.
Buat pengunjung yang gak bisa berenang, ada kolam sungai biru kehijauan yang lebih dangkal di sisi lain. Alternatif ini, bakal muasin hasrat buat sekedar main air atau “healing”. Tenang aja, pengunjung juga bisa nyewa pelampung yang udah disediain pengelola setempat.
GUA BATUAN LUMUT
Selain itu, ada juga gua di sebelah kanan telaga. Hampir seluruh lantai gua diselimutin sama batuan lumut. wisatawan yang pengen nyusurin gua, bisa didampingin sama pemandu profesional. Pastinya jadi nambah pengalaman baru, Superfriends!
AFFORDABLE
Tapi, dibalik keindahannya ini, harga yang harus lo bayar gak semahal yang lo kira, cuma sekitar Rp15,000-an aja lo udah bisa masuk ke dalem dan nikmatin keindahannya.
Jadi gimana? tertarik buat eksplor keindahan hidden gem? Langsung aja gas, Superfriends!